Harga Tiket SEA Games 2011 Indonesia vs Vietnam - Mulai babak semifinal, harga tiket pertandingan cabang olahraga sepakbola SEA Games XXVI mengalami kenaikan. Persentase kenaikan ini mencapai 100 persen.
Dalam edaran yang diterima wartawan, Jumat (18/11/2011), harga tiket untuk babak semifinal naik dua kali lipat dibandingkan harga pertandingan babak penyisihan. Kenaikan terjadi di semua kelas.
Sebagai contoh, untuk kelas VVIP, yang tadinya dijual seharga Rp. 500 ribu, kini dilepas seharga Rp. 1 juta. Sementara untuk harga termurah, yakni kategori IV, yang tadinya dijual Rp. 25 ribu, naik menjadi Rp. 50 ribu.
Panitia mencetak sejumlah 70 ribu lembar tiket untuk laga semifinal antara Indonesia dan Vietnam, Sabtu (19/11/2011) besok. Tiket kategori I, VIP Barat, dan VIP Timur bisa didapat di loket Lagunas (Parkir Timur GBK), sedangkan tiket kategori II, III, dan IV bisa didapat di loket Pintu III GBK (dekat TVRI).
Selain itu, tiket juga bisa dibeli secara online lewat situs www.rajakarcis.com. Pemesanan sudah bisa dilakukan mulai hari ini.
Berikut Daftar Harga Tiket Semifinal Sepakbola Sea Games XXVI 2011 :
1. VVIP: Rp. 1.000.000
2. VIP Barat: Rp. 700.000
3. VIP Timur: Rp. 500.000
4. Kategori I: Rp. 300.000
5. Kategori II: Rp. 200.000
6. Kategori III: Rp. 100.000
7. Kategori IV: Rp. 50.000
"Untuk kenaikan harga tiket, memang sudah ditetapkan dari jauh-jauh hari. Alasan kenaikan, memang semuanya begitu, seperti basket juga begitu," terang Manager Ticket INASOC, Agus Mauro, dalam jumpa pers di The Sultan Hotel, Jumat (18/11/2011).
"Kita punya suatu standar, jangan sampai kesannya tiket olahraga kita murah sekali," katanya.
Semifinal Sea Games XXVI 2011, semifinal sepakbola sea games 2011, update sea games xxvi 2011, prediksi semifinal sepakbola sea games xxvi 2011, situs berita sea games xxvi 2011 update setiap saat.